Selasa, 16 Maret 2010

KONSEP BERPIKIR YANG MERUSAK GAMBAR DIRI

Sejak mulanya Tuhan menghendaki semua manusia serupa dan segambar dengan diri-NYA (Kej 1:27). Namun Iblis merusak gambar diri manusia dengan menanamkan konsep-konsep berpikir yang salah dalam pikirannya. Dengan demikian gambar diri yang salah baru dapat diubah jika kita mengenali konsep apa yang salah dalam pikiran kita & mengubahnya dengan konsep berpikir yang benar, yaitu konsep berpikir yang dilandasi oleh kebenaran Firman Tuhan.

Setidaknya ada tiga konsep berpikir yang salah dan harus dibenahi, yaitu:

1. TAKUT GAGAL
Konsep Berpikir yang Salah:
•Kegagalan adalah sesuatu yang mengerikan & “akhir” dari segalanya.
•Lebih baik tinggal dalam situasi yang “lama” daripada mencoba sesuatu yang “baru”.
•Target adalah sesuatu yang menegangkan.

Mengapa Takut Gagal ?
•Mengalami kegagalan demi kegagalan dalam hidup (TRAUMA)
•Tuntutan yang keras & otoriter dari orang tua/lingkungan sosial agar berprestasi tinggi (DEPRESI)
•Anggapan bahwa dunia hanya dapat menerima orang yang sukses dan berkompeten dalam segala hal (PERFEKSIONIS)

Konsep Berpikir yang Benar:
•Sekalipun kemampuanku terbatas, Tuhan tetap akan memakai hidupku untuk kemuliaan NamaNYA.
•I Kor 1:27-29; Za 4:6

2. TAKUT DITOLAK
Konsep Berpikir yang Salah:
•Penolakan dari seseorang menunjukkan bahwa diri saya lemah atau buruk.
•Suara mayoritas atau pendapat tokoh popular selalu benar.
•Orang yang baik/terhormat adalah orang yang diakui/disetujui oleh semua orang.

Mengapa Takut Ditolak ?
•Pengalaman penolakan (TRAUMA) dari:
–Keluarga, misalnya dibuang atau dibanding-bandingkan.
–Sekolah atau Lingkungan masyarakat, misalnya diejek, dikucilkan atau diskriminasi.
•Terlalu dimanjakan, semua keinginannya dituruti (KESOMBONGAN)  sehingga “tidak siap” jika ada orang lain yang menentang pendapat atau pandangannya.

Konsep Berpikir yang Benar:
•Aku tidak takut menghadapi orang yang mengejek dan menolak aku, karena aku hidup untuk menjadi terang di tengah-tengah kegelapan.
•Mzm 27:10; I Sam 16:7: Mat 5:14-16

3. TAKUT MASA LALU
Konsep Berpikir yang Salah:
•Kesalahan saya di masa lalu sangat memalukan dan tidak akan pernah terampuni.
•Takdir saya memang buruk, masa depan saya suram, tidak akan ada harapan.

Mengapa Takut Masa Lalu ?
•Kurang percaya pada kasih dan pengampunan Tuhan (SKEPTIS)
•Mendapat pemahaman bahwa kasih atau pengampunan itu ada batasnya (KELIRU)
•Adanya keyakinan bahwa hidup adalah takdir yang tidak dapat diubah, termasuk takdir masa depan yang suram (PESIMIS)

Konsep Berpikir yang Benar:
•Sekali pun masa laluku buruk, Tuhan tetap menghargaiku, mengampuni dosa-dosaku dan memberikan masa depan yang cerah dan penuh harapan.
•Yes 43:4; Yes 1:18; Yer 29:11

Kunci utama perubahan gambar diri adalah kemauan untuk berkata STOP pada konsep berpikir kita yang salah dan katakan GO pada konsep berpikir kita yang benar. Amin.

Sebab Roh yang ada di dalam kamu, lebih besar dari roh yang ada di dalam dunia. (I Yohanes 4:4b)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar